Thursday, September 19, 2024

www.SportCorner.id - Dua laga di Piala Asia 2023 berakhir dengan hasi imbang. Sedangkan Australia berhasil mengalahkan India.

Uzbekistan dan Suriah yang tergabung di Grup B mengakhiri laga pembuka dengan skor imbang.

Bermain di Stadion Jassim Bin Hamad, Minggu (14/1/2023) pertandingan diakhiri dengan skor 0-0.

Laga ini berjalan dengan ketat sejak menit-menit awal.

Uzbekistan memiliki peluang saat pertandingan memasuki menit ke-19. Namun sepakan dari Khozimat Erkinov masih gagal.

Baca juga: Comeback ManCity Bikin Newcastle Menangis di Kandang

Suriah memiliki peluang saat pertandingan memasuki menit ke-40. Namun upaya dari Ammar Ramadan hanya menyamping di sisi gawang Uzbekistan.

Memasuki menit ke-77 Uzbekistan berhasil mencetak gol. Namun sontekan dari Ibrahim Hesar dianulir  wasit karena ia terjebak offside terlebih dahulu.

Di pertandingan Grup B lainnya, Australia berhasil mengalahkan India.

Bermain di Ahmed bin Ali Stadium, Sabtu (13/1/2024) malam, Australia menang dengan skor 2-0.

Dua gol Australia dicetak oleh Jackson Irvine (50') dan Jordan Bos (73').

Australia pun kini memimpin Grup B dengan tiga poin diikuti Suriah, Uzbekistan yang mengumpulkan satu angka. India berada di dasar klasemen.

Satu lagi pertandingan yang berakhir imbang adalah, China vs Tajikistan.