www.SportCorner.id - Gresini Racing akan diperkuat oleh Marc Marquez pada MotoGP 2024 mendatang dan ini adalah sukses besar bagi tim satelit Ducati tersebut.
Pasalnya mereka harus bersaing dengan sejumlah tim lain yang lebih difavoritkan untuk jadi pelabuhan baru The Baby Alien usai memutuskan pergi dari Honda.
Di antaranya adalah KTM dan juga sesama tim satelit Ducati yakni Pramac Racing. Beruntung Gresini punya Alex Marquez sebagai kartu truf.
Selain pembalap Gresini, Alex juga adalah adik dari Marc dan dengan bantuannya, Gresini berhasil mengamankan servis juara dunia enam kali MotoGP itu meski hanya dengan kontrak pendek berdurasi semusim.
"Saya mau katakan, sebenarnya Alex jadi kunci terjadinya semua ini," beber Nadia Padovani selaku CEO sekaligus pemilik dari tim Gresini Racing.
Baca juga: Mirip Mobil F1, Marc Marquez Blak-blakan Kritik Desain Motor MotoGP
"Ia mengatakan kepada Marc bagaimana kekeluargaannya tim ini. Begitu nyaman. Mngkin Alex juga membocorkan sedikit soal motornya. Jadi semuanya mengalir begitu saja," tambahnya lagi.
MotoGP 2024 akan jadi musim pertama Marc Marquez tidak membalap di MotoGp dalam naungan Honda. Sebenarnya ia masih bisa bertahan di pabrikan Jepang itu mengingat kontraknya masih tersisa setahun lagi.