Monday, September 09, 2024

Baca juga: Ruang Mesin Bersih, Dongkrak Harga Jual Kembali

Tren positif pasar mobil bekas yang tergambar di iklan baris digital OLX menurut Agung, juga sejalan dengan kinerja bisnis transaksi layanan jual beli mobil bekas OLXmobbi.

"Secara tahunan sepanjang semester 1 tahun ini, kami tumbuh baik di atas 50%, baik dari sisi penjualan maupun pembelian. Supply dan demand-nya kami selaraskan," jelasnya.

Untuk memperluas pasar mobkas, OLXmobbi membuka toko baru, pada 20 Juni 2024 di daerah Pantai Indah Kapuk 2, tepatnya di Distrik Otomotif (Automotive Centre) Blok C18-19.

Dengan hadirnya toko baru di PIK, saat ini jaringan OLXmobbi mencapai 31 store yang yang tersebar di 10 kota besar di Indonesia seperti Jabodetabek, Bandung, Semarang, Surabaya, Malang, Denpasar, Pekanbaru, Palembang, Balikpapan, dan Medan.