Sunday, July 07, 2024

www.SportCorner.id - Tunggal putri Jepang, Akane Yamaguchi selalu menampilkan wajah datar usai pertandingan. Entah itu menang atau kalah, ekspresinya selalu sama.

Akane berbeda dengan kebanyakan pebulutangkis yang kerap meluapkan emosinya saat menang atau kalah. Bahkan, tak jarang adanya teriakan-teriakan di lapangan untuk memotivasi diri sendiri atau bahkan menjatuhkan mental lawan.

Berbeda dengan Akane. Peringkat satu dunia BWF itu punya ekspresi yang datar-datar saja. Jangankan teriak, tersenyum pun hampir tak pernah diperlihatkan Akane saat memenangkan pertandingan.

Mungkin satu-satunya melihat Akane tersenyum usai memenangkan gelar Malaysia Open 2023 lalu. Sebuah peristiwa yang langka.

Akane mengaku sebagai sosok yang pemalu. Sehingga dia tak tahu harus berekspresi seperti apa di lapangan saat menang.

"Saya nggak sadar kalau saya seperti itu (ekspresi datar). Saya agak sedikit malu saja," ujar Akane, ditemui di mixed zone.

"Jadi saya nggak tahu harus berekspresi seperti apa saat menang. Memang saya tipenya seperti ini," katanya.

Akane melangkah ke babak kedua Indonesia Open 2023 usai mengalahkan wakil Cina, Zhang Yi Man, 6-21, 21-7, dan 22-20.