SportCorner.id - Pengelola GBK menutup area ring road di stadion utama selama tiga hari, tepatnya dari 30 Juni hingga 2 Juli 2023.
Dalam pengumuman resminya pada Jumat (30/6/2023), pengelola GBK menyebut penutupan akan dimulai pada Jumat siang sekitar pukul 13.00 WIB.
Ring Road GBK nantinya akan dibuka lagi pada Minggu lusa sekitar pukul 23.59 WIB.
Dengan demikian, warga umum baru bisa mengakses kembali Ring Road GBK pada Senin (3/7/2023).
Selama tiga hari, warga tidak bisa jogging di ring road stadion utama.
Namun demikian, warga masih bisa berolahraga di kawasan GBK yang lain.
Pengelola GBK menyebut, penutupan dilakukan sehubungan dengan akan adanya dua event dalam dua hari berturut-turut di stadion utama.
Pertama, HUT Bhayangkara pada Sabtu (1/7/2023).
Selanjutnya, laga Persija Jakarta vs PSM Makassar pada Minggu (2/7/2023) malam.
"Kami imbau bagi #GBKPeople yang akan beraktivitas di GBK agar dapat menyesuaikan aktivitas masing-masing untuk mengantisipasi terjadinya keramaian dan kepadatan lalu lintas di kawasan GBK," sebut pengelola GBK lewat akun Instagramnya.
Pertandingan Persija vs PSM di GBK tadinya direncanakan jadi laga pembuka Liga 1 2023-2024.
Namun, PT LIB kemudian mengubah keputusan dan memindahkan laga pembuka ke pertandingan Bali United vs PSS Sleman di Gianyar, Sabtu (1/7/2023) malam.