Thursday, September 19, 2024

www.SportCorner.id - Thailand akan menantang Indonesia di partai final SEA Games 2023 usai menaklukkan Myanmar 2-0 di semifinal, Sabtu 13 Mei 2023.

Thailand yang berstatus juara grup B tampil dominan kala menghadapi Myanmar. Tim Gajah Putih langsung tancap gas sejak peluit kick-off ditiup wasit.

Myanmar bukannya tanpa perlawanan, tim asuhan Michael Feichtenbeiner beberapa kali mencoba keluar dari tekanan dan melancarkan serangan balik.

Memasuki setengah jam pertandingan, Thailand akhirnya berhasil memecah kebuntuan melalui gol Teerasak Poeiphimai. Berawal dari set piece Thailand, bola tandukan Terasak tak bisa dihalau kiper Myanmar.

Pada babak kedua, Myanmar mencoba mengejar ketertinggalan dengan melancarkan beberapa serangan berbahaya ke gawang Thailand. Sayangnya, kesempatan itu gagal dikonversi menjadi gol.

Justru Thailand yang kemudian berhasil menambah dua gol ke gawang Myanmar di 10 menit babak kedua. Gol kedua tim gajah putih dicetak oleh Leon James di menit ke-85.

Adapun gol ketiga Thailand disumbang oleh Anan Yodsangwal. Pemain Lamphun Warriors itu mencetak gol indah dari luar kotak penalti.

Skor 3-0 untuk keunggulan Thailand bertahan hingga pertandingan bubar. Berkat kemenangan ini, Thailand akan menantang Indonesia di partai final SEA Games 2023.

Indonesia sebelumnya menang dramatis atas Vietnam dengan skor 3-2. Tim merah putih harus bermain 10 orang setelah Pratama Arhan diusir oleh wasit.

Partai final antara Indonesia vs Thailand akan berlangsung pada 16 Mei 2023 di Olympic Stadium Phnom Penh, Kamboja, pukul 19.30 WIB.