Thursday, November 14, 2024

www.SportCorner.id - Persib Bandung buka suara mengenai larangan suporter masuk stadion pada saat melawan Persita Tangerang di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Minggu 1 Oktober 2023.

Vice President Operational PT Persib Bandung Bermartabat, Andang Ruhiat, mengungkapkan alasan melarang suporter masuk stadion.

Menurutnya, terdapat puluhan suporter yang dilarang masuk stadion merupakan suporter tim tamu yang menggunakan atribut Persita.

Selain itu, banyak suporter yang dipulangkan juga memiliki KTP yang berasal dari daerah tim tamu, yakni Tangerang.

"Setelah dilakukan pemeriksaan terhadap puluhan suporter tersebut, petugas menemukan bukti kuat termasuk atribut tim tamu, serta KTP yang berasal dari kota tim tamu," ungkapnya.

[Baca juga: Geger Bobotoh dengan KTP Luar Bandung Ditolak Tonton Laga Persib]

Andang menjelaskan bahwa suporter yang terjaring tersebut ditemukan setelah melewati pemeriksaan berlapis di stadion.

Menurutnya, manajemen Persib telah melakukan imbauan kepada suporter tim tamu agar tidak datang ke stadion.

Langkah itu dilakukan berdasarkan regulasi dan aturan yang dikeluarkan oleh PSSI dan PT LIB.

"Dengan begitu, pertandingan sepakbola pun aman, nyaman, dan dapat dinikmati oleh semua kalangan," pungkasnya.