Friday, September 20, 2024

SportCorner.id - Akun Instagram klub Johor Darul Takzim (JDT) mengunggah foto suasana latihan klub yang berlangsung Senin (16/10/2023).

Dalam unggahan tersebut, ada salah satu foto yang menampilkan bek timnas Indonesia, Jordi Amat.

Jordi Amat tak ikut serta dalam skuad timnas Indonesia yang saat ini sedang berada di Bandar Sri Begawan, Brunei Darussalam.

Ia absen membela timnas pada leg kedua ronde I kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia yang mempertemukan Indonesia vs Brunei Darussalam.

Jika tidak ada kendala, pertandingan Indonesia vs Brunei akan dilangsungkan mulai pukul 19.00 WIB.

Baca juga: Duh, Ada Kabar Buruk untuk Timnas Indonesia Jelang Lawan Brunei

Pada leg pertama di Jakarta, 13 Oktober pekan lalu, skuad Garuda menang telak 6-0.

Jordi Amat juga absen di laga tersebut. Ia memang tidak dipanggil karena masih harus menjalani pemulihan.

Amat tercatat sudah tidak membela JDT sejak pekan ke-22 Liga Super Malaysia, 27 September lalu.

Terakhir kali Jordi Amat bermain bersama Johor Darul Tazim adalah kala melawan Kawasaki Frontale di Liga Champions Asia, 19 September 2023.

Saat itu, Johor Darul Tazim menyerah dengan skor tipis, 0-1, dari klub asal Jepang tersebut.

Cedera yang dialami Jordi Amat didapatkannya saat laga Liga Champions Asia antara Johor Darul Takzim klub Thailand, BG Pathum.