Thursday, November 14, 2024

www.SportCorner.id - Inter Miami telah menjalani sembilan kali pertandingan tanpa kehadiran Lionel Messi.

Ketidakhadiran Messi dikarenakan dirinya mengalami kelelahan otot.

Sang pelatih, Gerardo Martino tidak ingin menurunkan eks pemain Paris Saint-Germain (PSG) itu hingga benar-benar dinyatakan dalam kondisi fit dan bugar.

Tak heran jika Messi tidak dimainkan bahkan tidak menduduki bangku cadangan Inter Miami.

Baca juga: [Pratama Arhan "Effect" Bikin Istri Orang Histeris]

Selain itu, Messi juga harus membela negaranya, Argentina di Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Laga pertama tanpa keikutsertaan Messi dimulai ketika The Herons menghadapi Sporting KC di Kompetisi Major League Soccer (MLS) pada 10 September 2023 lalu.

Saat itu, Inter Miami memetik kemenangan tipis 3-2 atas Sporting KC.

Terkini, Inter Miami hanya mampu bermain imbang 2-2 ketika menjamu Charlotte di laga lanjutan MLS pada Kamis, 19 Oktober 2023.

Baca juga: [Gokil! Kemiripan Capres Ganjar Pranowo dan Pembalap F1 Ini Bikin Susah Dibedain]

Dua gol Charlotte dicetak oleh Enzo Copetti dan Kerwin Vargas.