Thursday, November 14, 2024

www.SportCorner.id - Timnas Indonesia hanya bisa bermain imbang lawan Filipina.

Dalam pertandingan yang digelar di Stadion Rizal Memorial, Selasa 21 November 2023, Indonesia bermain imbang 1-1 dengan Filipina dalam lanjutan Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Indonesia tertinggal lebih dulu di babak pertama melalui gol Patrick Reichelt.

Skuat Merah Putih baru bisa menyamakan skor di babak kedua berkat gol Saddil Ramdani.

Dengan hasil ini, maka Indonesia baru mengemas satu poin dari dua pertandingan.

[Baca Juga: Hasil Filipina vs Indonesia, Pasukan Garuda Bawa Pulang Satu Poin]

Di laga sebelumnya, Rizky Ridho dan kawan-kawan dihajar Irak dengan skor 1-5.

Pelatih Shin Tae-yong menyalahkan kondisi lapangan dan jarak tempuh yang jauh dari Irak ke Filipina atas hasil imbang ini.

"Dalam dua pertandingan ini, kami mengalami kesulitan, salah satunya harus menjalani perjalanan jauh (dari Irak ke Filipina)," ujarnya.

"Selain itu ada perbedaan waktu, rasa kelelahan, dan terutama masalah lapangan yang kami tidak terbiasa (rumput sintetis)," katanya.

"Kami kesulitan beradaptasi dengan rumput di lapangan. Semua faktor itu berpengaruh pada penampilan kami," ucapnya.

[Baca Juga: Lawan Red Sparks Selanjutnya usai Kalah 4 Kali Beruntun]