Saturday, November 23, 2024

5 Tempat Les Berkuda di Jabodetabek Serta Biayanya, Cocok untuk Keluarga
Tips Kesehatan

5 Tempat Les Berkuda di Jabodetabek Serta Biayanya, Cocok untuk Keluarga

  • Iswah Yudi - 04/11/2024, 19:17
    Durasi Baca: 4 Menit
Olahraga berkuda jadi salah satu lomba yang digelar di Turnamen Olahraga Selebriti Indonesia Season 3/foto: IG RANS Entertainment.

Pertama, Jakarta International Equestrian Park. Lokasinya ada di Jl. Pulo Mas Jaya, RW 16 Kayu Putih, Kecamatan Pulo Gadung, Kota Jakarta Timur.

Bagi yang belum tahu, Jakarta International Equestrian Park merupakan taman berkuda terbesar di Asia Tenggara dengan luas 35 hektar.

Sebagai taman berkuda terbesar di Asia Tenggara, Jakarta International Equestrian Park dilengkapi dengan Field of Play dengan standar internasional dan mememiliki sertifikat World Organization for Animal Health dari Uni Eropa.

Biaya les berkuda di Jakarta International Equestrian Park dimulai dari Rp300 ribu per sesi dengan waktu operasional setiap hari dari pukul 06.00-18.00 WIB.

[Baca juga: Awam Main Golf, Huawei Watch GT 5 Bisa Bantu Dampingi]

Kedua, Equinara Horse Sports. Lokasinya ada di Jl. Lapangan Pacuan Kuda, Kayu Putih, Kecamatan Pulo Gadung, Kota Jakarta Timur.

Equinara Horse Sports menawarkan pengalaman latihan berkuda di tempat premium dan pernah jadi tuan rumah kejuaraan dunia berkuda.

Terdapat fasilitas breeding center, training center, dan pony club yang dapat jadi tempat anak-anak belajar berkuda menggunakan kuda poni.

Biaya les berkuda di Equinara Horse Sports dimulai dari Rp200 ribu per sesi dengan waktu operasional setiap hari dari pukul 06.00-19.00 WIB.