Sunday, September 08, 2024

ACCORD 4.jpg

Google built-in memungkinkan pengguna menggunakan perintah suara untuk meminta bantuan Google Assistant mengaktifkan berbagai fungsi seperti navigasi, menyalakan musik, hingga mengontrol suhu A/C. Sementara fitur In Car Wifi berfungsi menyediakan hotspot WiFi yang terintegrasi dengan Display Audio dan Honda CONNECT, sehingga memungkinkan konektivitas di sepanjang perjalanan.

Penumpang semakin dimanjakan dengan kabin nyaman yang dilengkapi dengan Power Panoramic Sunroof, Premium Speaker BOSE di 12 titik serta Multicolor Interior Ambient Light. Pada bagian belakang terdapat juga Rear Center Console serta Rear A/C Ventilation with Dual USB Charger Type C, Rear Side Sunshade serta Electrostatic Touch LED Light.

All New Honda Accord RS e:HEV dipersenjatai mesin 2.0-liter direct-injected 4-Cylinder Atkinson cycle DOHC dipadu dengan Electrical Continuously Variable Transmission (E-CVT) dimana Honda memberikan jaminan gratis penggantian baterai hingga 8 tahun atau 160 ribu kilometer.

Electric Motor di mobil ini menghasilkan tenaga maksimum 184 PS pada 5.000-8.000 rpm dan torsi maksimum 335 Nm pada 0-2.000 rpm, sementara dari 2.0L DOHC i-VTEC Engine menghasilkan tenaga maksimum 145 PS pada 6.100 RPM serta torsi maksimum 179 Nm pada 4.500 rpm, kombinasi tenaga dari Electric Motor dan mesin akan menghasilkan tenaga 207 PS.