Olahraga Skipping ini dapat membakar kalori di dalam tubuh sekaligus memperkuat otot di bagian kaki, lengan, perut, bahu dan bokong.
Selain itu, Skipping juga membantu meningkatkan kesehatan jantung dan juga kekebalan tubuh yang membuat seseorang bisa terhindar dari penyakit di musim hujan.
4. Yoga dan Pilates
Yoga dan Pilates merupakan olahraga Low Impact atau olahraga dengan aktivitas fisik yang rendah dan dapat dilakukan di mana saja, termasuk di dalam rumah.
Meski masuk kategori olahraga Low Impact, Yoga dan Pilates memiliki banyak manfaat untuk kesehatan tubuh dan mental.
Selain itu, Yoga dan Pilates membuat seseorang mengurangi stres yang dikenal sebagai sumber penyakit dan dapat menyebabkan penurunan sistem kekebalan tubuh.