Sunday, September 08, 2024

Sehingga mengarah pada sistem kerja pankreas yang ditekan untuk terus mengeluarkan insulin dan berakhir pada perlemakan hati.

[Baca Juga: Ternyata Ini yang Bikin Perut Orang Jepang Anti Buncit Gaes]

Nanun dijelaskan juga bahwa orang dengan metabolisme cepat dapat gemuk atau cepat menambah berat badannya.

Hal ini dapat terjadi ketika seseorang tersebut surplus kalori dalam jumlah banyak atau mengurangi kegiatan yang dijalani.

Sebaliknya, orang dengan metabolisme lambat juga dapat menurunkan berat badan.

Solusinya yaitu dengan meningkatkan aktivitas fisiknya sembari mengurangi porsi kalorinya.

Terdapat salah satu komentar dari akun centang biru yang turut menambahkan informasi dokter Tirta dalam cuplikan video, yaitu dokter Furqon Satria Sp.JP.

"Seru nih, dari penelitian, pada populasi umum (yg tidak punya gangguan hormon metabolisme seperti tiroid), laju metabolisme sebenernya tidak melambat pd usia 20-60 tahun. Lebih pada berkurangnya aktivitas secara sadar atau tidak sadar jd lebih gampang gemuk," ungkap akun @furqon.satria dalam kolom komentar.

Penulis: Dheidra Anggraeni Puspa Winata